Stasiun Kereta Api eks Samarang Joana Stoomtram Maatschappij (3)

4. Juana

Juana atau Joana (sebutan di era kolonial Belanda) adalah stasiun akhir di awal perusahaan kereta api Samarang Joana Stoomtram Maatschappij beroperasi. Ketika sukses beroperasi, SJS kemudian memperpanjang trayek dari stasiun Juana ke arah Rembang dan Tayu.

Stasiun yang terletak tidak jauh dari alun-alun Juana ini kini dimanfaatkan warga untuk lapangan badminton maupun kegiatan warga kelurahan Doropayung Juana. Di depan stasiun saat ini sudah terpampang plang aset dan plang cagar budaya yang dipasang oleh PT.Kereta Api Indonesia (Persero). Emplasemen stasiun saat ini sudah dikepung oleh rumah warga. Patok-patok rel sebagai penanda aset PT.KAI masih ada di tengah-tengah pemukiman. Di masa jayanya, stasiun Juana adalah stasiun percabangan. Lintas cabangnya ke utara sejauh 25 km berakhir di stasiun Tayu. Di komplek stasiun Juana masih terdapat beberapa rumah dinas yang terletak di bagian timur stasiun. Sedangkan rumah dinas yang ada di depan stasiun kini berubah fungsi menjadi pasar buah.

Tampak depan stasiun Juana
  
Peron stasiun Juana saat ini

Emplasemen stasiun Juana saat ini

Potongan rel yang kini menjadi tempat duduk di stasiun Juana. Tertulis tahun pembuatannya 1898

Patok kilometer/piket yang berada di emplasemen sisi timur stasiun

Rumah dinas depan stasiun Juana yang kini menjadi pasar buah


Komplek rumah dinas di sisi timur stasiun Juana



Comments

Post a Comment